My Very First BuJo



Hai, selamat datang di kidikidiworld, kali ini aku mau sharing ke kalian my very first bujo setup. 

Well, dari tampilan udah terpampang nyata yah, kalau ini masih super amatiran karena ini memang benar-benar bullet journal pertama aku, yang mana aku cuman iseng pingin buat bujo setelah nonton video tutorial singkat tentang bujo dan aku tertarik ngikutin tanpa tahu steps and supplies yang bener buat bujo seperti apa. Alhasil, jadilah "Bujo Abal-abalan Ala Aku"

Oke, ini emang abal-abal, tapi aku harap kalian bisa dapat manfaat dari ini. Seperti halnya aku, awalnya iseng keterusan masih suka bikin, dan ngerasa sekarang udah banyak perubahan (improve dikit). Intinya practice makes perfect lah, kalau sering latihan pasti bisa.


Apasih Bullet Journal Itu?

Bullet Journal adalah sistem analog yang diciptakan oleh Ryder Carroll, seorang desainer asal New York. Menurutnya, bullet journal bertujuan untuk "membantu kalian menyusun masa lalu, mengatur masa kini, dan merencanakan masa depan." Ini merupakan sistem luar biasa yang menjaga rekam jejak kalian yang kalian bisa putar kembali kapanpun.

Bullet Journaling (kegiatan membuat atau menyusun bullet journal), yang juga dikenal dengan istilah BuJo, telah menjadi bagian dalam media sosial sebagai cara untuk perencanaan, ornanisir, refleksi. BuJo membantu kalian untuk lebih produktif, mendekati kepribadian kalian dan pencapaian profesialn yang ingin kalian raih. 

Bersama dengan log aktivitas harian, kalender bulanan, daftar keinginan atau capaian, BuJo membantu kalian untuk menata hidup. Kalian juga bisa melihat grafik capaian yang telah kalian lakukan, sehingga memudahkan kalian untuk mengetahui apa yang terlewati atau belum tercapai dalam hidup kalian. Metode ini juga bisa menjadi pendorong kalian untuk mencapai kesuksesan yang kalian impikan.



Bagaimana Cara Memulainya?

Kenali apa yang kalian butuhkan, inginkan, harapkan atau cita-citakan. Lalu tentukan apa yang kalian ingin Bullet Journal lakukakn untuk kalian? Setelah kalian medapat ide utama, rancanglah sistem yang cocok dengan yang keinginan kalian.

Kalau aku, awal-awal pinginnya buat hidup aku terorganisir ajah, tapi lama-kelamaan ada hal-hal yang ingin aku capai dan itu aku tuangin dalam bujo, dengan harapan untuk bisa mencapai angan-angan itu.


Apa Sajah yang dibutuhkan?      
  
Nah, kalau ini tergantung dari kalian lagi sih, kalau buat kalangan profesional sebenarnya sudah tersedia bullet Journal yang official, bahkan tipenya sampe macam-macam. Tapi, harganya lumayan mahal (buat aku), kalau ada yang murah kualitas kertasnya, atau covernya kurang baik. Tapi nggak usah khawatir, alternatif yang biasa dipakai pemula yang low budget (kayak aku) adalah dengan buku catatan biasa dijual di toko buku, atau buat sendiri seperti yang aku lakuin. Ini pun ada 2 opsi, pakai kertas yang bagus itu masih agak mahal buat aku, jadi aku di sini pakenya kertas A4 yang merek SIDU yang bisa kalian temuin dengan mudah dan murah.

Peralatan tambahan, yah jelas alat tulis lah yah. Ini biasa disesuaikan dengan selera dan favorit kalian masing-masing. Untuk mempercantik kalian bisa mengkombinasikan warna, gunakan stiker atau washi tape supaya tampilannya nggak monoton.

Yah paling itu sih yang standar, semoga bermanfaat yah.   


Komentar